Beranda » Blog » Macam-Macam Estimasi Biaya yang Perlu Diketahui

Macam-Macam Estimasi Biaya yang Perlu Diketahui

Sebelum melaksanakan suatu proyek pembangunan seperti rumah tinggal, kost-kostan, gedung, dan sebagainya, sebaiknya kita perlu mengetahui dan memperkirakan besarnya biaya yang diperlukan untuk membangunnya. Hitungan besaran nilai proyek tersebut tertuang dalam apa yang dinamakan estimasi biaya.

Estimasi biaya merupakan angka atau nilai perkiraan dari suatu biaya proyek. Estimasi biaya diperoleh melalui perhitungan jumlah biaya yang diperlukan untuk bahan/material dan upah, serta biaya-biaya lain yang berhubungan dengan pelaksanaan proyek.

Apa saja jenis estimasi biaya? Estimasi biaya dapat diklasifikasikan berdasarkan siapa pembuatnya dan tingkat ketelitiannya berikut ini.

1. Estimasi biaya yang dibuat oleh pemilik proyek

Estimasi biaya ini sifatnya masih kasar, maksudnya perhitungan biaya yang dibuat masih berdasarkan pada volume pekerjaan secara global. Misalnya untuk membangun sebuah rumah tinggal sederhana diperlukan biaya sebesar 2,5 juta per m2. Adapun luas total rumah tersebut 50 m2, sehingga estimasi biayanya adalah 125 juta. Estimasi biaya yang dibuat oleh pemilik proyek ini bertujuan untuk menentukan apakah rencana untuk membangun proyek tersebut layak untuk dilaksanakan (sesuai anggaran) atau tidak.

2. Estimasi biaya yang dibuat oleh konsultan perencana

Estimasi biaya ini sifatnya lebih rinci dan mendetail dibandingkan dengan estimasi biaya yang dibuat oleh pemilik proyek. Dalam proses pembuatannya, estimasi ini mengacu pada gambar rencana dan syarat-syarat yang tertuang dalam RKS (Rencana Kerja dan Syarat-syarat) bangunan.

3. Estimasi biaya yang dibuat oleh kontraktor

Estimasi biaya ini bersifat lebih teliti dan rinci lagi dibanding dua estimasi di atas karena sebelum membuat estimasi biaya ini kontraktor telah memiliki kesempatan untuk mempelajari bestek/RKS dan gambar bestek (gambar kerja) yang telah ditetapkan dan didesain oleh konsultan perencana. Selain itu kontraktor juga dapat mempelajari medan proyek yang bisa jadi bahan pertimbangan dalam memutuskan metode pelaksanaan apa yang akan digunakan.

Dari ketiga macam estimasi biaya dan definisinya, kita dapat mengetahui manfaat estimasi biaya sebagai salah satu acuan dalam melaksanakan proyek pembangunan.

Tinggalkan komentar